Kegiatan AMI, Demi Kualitas Mumpuni
oleh Yadi Kusmayadi
Tidak bisa dipungkiri, sebuah institusi yang mengedepankan aspek pelayanan prima (service excellent) akan selalu concern dengan satu kata yang selalu muncul - kualitas, dan hal ini tentu saja berlaku bagi institusi pendidikan tinggi juga. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Budi Luhur Cimahi dengan salah satu misinya yaitu ‘Mempertahankan, memelihara, dan meningkatkan Good University Governance,’ tentunya terus berusaha untuk mempertahankan dan meningkatkan kualitasnya. Untuk mencapai hal tersebut, institusi ini mengadakan kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) yang dilaksanakan dua kali dalam tiap tahun akademiknya, yaitu pada semester ganjil dan semester genap. Kegiatan AMI ini diikuti oleh setiap biro, unit, ruangan, dan tentunya setiap program studi yang ada di STIKes Budi Luhur Cimahi, tidak terkecuali program studi Diploma III Kebidanan. Kegiatan AMI semester ganjil tahun akademik 2022/2023 dilaksanakan pada 5 April 2023, sedangkan untuk AMI semester genap dilaksanakan pada tanggal 14 Agustus 2023. Dua kegiatan AMI tersebut melibatkan para auditor internal yang sudah tersertifikasi dan seluruh auditee dari setiap lembaga dan program studi di institusi.
Dibanding dengan beberapa tahun kebelakang yang menggunakan 7 kriteria penilaian, kegiatan AMI pada tahun akademik 2022/2023 ini juga sudah menggunakan kriteria penilaian terbaru, 9 kriteria; yang diantaranya adalah kriteria 1 mengenai visi, misi, tujuan dan strategi; kriteria 2 mengenai tata pamong, tata kelola, dan kerja sama; kriteria 3 yang mencakup kemahasiswaan; kriteria 4 tentang sumber daya manusia; kriteria 5 tentang sarana dan prasarana; kriteria 6 perihal pendidikan; kriteria 7 mencakup penelitian; kriteria 8 tentang pengabdian kepada masyarakat; dan terakhir kriteria 9 tentang luaran dan capaian institusi. Kesembilan kriteria yang disebutkan diatas digunakan untuk menilai sisi manajerial yang terangkum dalam penetapan, pelaksanaan, evaluasi, pengendalian dan pencapaian (PPEPP); juga melihat pencapaian rencana strategis dari setiap lembaga yang terdokumentasi dan dibuktikan dengan berkas dokumen.
Kegiatan AMI ini merupakan wujud pengejawantahan dari kesungguh-sungguhan STIKes Budi Luhur Cimahi beserta setiap biro, unit, dan program studi yang dinaunginya dalam upaya mempertahankan kualitasnya sebagai perguruan tinggi kesehatan yang terdokumentasikan. Ajang audit mutu internal ini juga, menjadi wadah evaluasi bagi setiap stakeholder internal untuk menyongsong akreditasi di kemudian hari.